Membangun Keharmonisan Dengan Rakyat, TNI Bantu Warga Renovasi Rumah

    Membangun Keharmonisan Dengan Rakyat, TNI Bantu Warga Renovasi Rumah

    SUMENEP - Terciptanya sinergitas TNI bersama rakyat, Babinsa Koramil 09/Pragaan Kodim 0827/Sumenep Serda Agus Mulyadi membantu warga renovasi rumah milik Warga di Prenduan Kecamatan Pragaan Kabupaten Sumenep. Rabu, (10/01/2024).

    Gotong royong maupun Komunikasi Sosial ini rutin dilakukan oleh Babinsa, guna menjalin hubungan yang harmonis sekaligus membantu mengatasi kesulitan warga di desa binaan. “Dengan membantu kesulitan warga yang kita lakukan, merupakan wujud kepedulian Babinsa kepada warga binaan, ” ujarnya.

    Menurut Agus Mulyadi, gotong royong yang dilaksanakan Babinsa bersama warga masyarakat desa binaan bertujuan untuk meringankan beban masyarakat sekaligus membangun keakraban dan kekeluargaan. Sehingga diharapkan keberadaan Babinsa di tengah-tengah masyarakat dapat diterima dan berdampak positif.

    “Sebagai TNI harus menjaga hubungan keharmonisan dan kebersamaan dengan masyarakat, serta bisa memberikan rasa aman dan nyaman di wilayah desa binaannya, ” ucap Serda Agus Mulyadi.

    "Pemilik rumah menyampaikan terima kasih kepada TNI yang telah peduli dalam membantu proses renovasi rumahnya, "tegasnya.

    sumenep
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    TNI di Kepulauan Sapeken Datang ke Sekolah...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Dampingi Petugas Puskesmas Sukseskan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU

    Ikuti Kami